lingkupperistiwa.vom, Siak – 27 Februari 2025 – Pagi ini, Kamis (27/02), sekira pukul 08.00 WIB, Kapolres Siak, AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si, melakukan kunjungan kerja ke Mako Polsek Bungaraya dalam rangka pengecekan kesiapsiagaan Polsek di jajaran Polres Siak. Kegiatan yang berlangsung di Mako Polsek Bungaraya, Jalan Sultan Syarif Kasim, Kampung Bungaraya, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, ini disambut hangat oleh jajaran Polsek Bungaraya, termasuk Kapolsek AKP Aspikar, S.H., beserta para Kanit dan personel Polsek, serta Bhayangkari Ranting Bungaraya.

Kunjungan kerja ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain Ketua Bhayangkari Cabang Siak, Ny. Eka Ariandy P., Kasat Lantas Polres Siak AKP Kaliman Siregar, S.H., serta Kasat Narkoba Polres Siak AKP Tony Armando, S.E., dan beberapa pengurus lainnya, serta tokoh masyarakat dari Kecamatan Bungaraya.

Setelah disambut, kegiatan dilanjutkan dengan laporan situasi Kamtibmas dari Kapolsek Bungaraya kepada Kapolres Siak. Dalam sambutannya, Kapolres Siak menyampaikan pentingnya kesiapan Polsek dalam melaksanakan tugasnya, terlebih dalam mendukung program ketahanan pangan nasional yang saat ini menjadi perhatian utama. Program-program seperti Pekarangan Pangan Bergizi dan Pemanfaatan Lahan Produktif diharapkan dapat dijalankan dengan baik, khususnya di wilayah Kecamatan Bungaraya.

“Rangkaian acara juga meliputi sarapan pagi bersama dengan Upika Kecamatan Bungaraya dan tokoh masyarakat, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara Kapolres Siak dan para tamu undangan. Pada pukul 10.05 WIB, Kapolres Siak bersama rombongan melakukan kegiatan penanaman jagung Perdana dan Penebaran Benih Ikan di Pekarangan Bergizi Polsek Bungaraya, sebuah bentuk nyata dukungan terhadap ketahanan pangan,” terang Kapolres Siak.

Kegiatan dilanjutkan dengan pertemuan Ketua Bhayangkari Siak dengan Bhayangkari Ranting Bungaraya, serta peninjauan P2L Ranting Bungaraya. Kapolres Siak juga melaksanakan Zoom Meeting Baksos Polri Presisi Bersama Mahasiswa dan Aliansi BEM serta OKP menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H di Aula Puskesmas Bungaraya.

Pada pukul 10.49 WIB, Kapolres Siak memberikan arahan kepada Kapolsek Bungaraya dan seluruh personel Polsek Bungaraya mengenai pelaksanaan tugas ke depan, termasuk kesiapsiagaan dalam menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Siak 2024 yang salah satunya akan dilaksanakan di TPS 03 Kampung Jayapura, Kecamatan Bungaraya. Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga situasi tetap kondusif dan meningkatkan disiplin, terutama dalam menghindari keterlibatan dalam permasalahan narkoba.

Pengecekan terhadap sarana dan prasarana Mako Polsek Bungaraya pun dilakukan pada pukul 11.30 WIB, di mana Kapolres Siak mengecek sejumlah ruangan penting di Mako Polsek Bungaraya, seperti SPKT, Sel Polsek, Unit Binmas, Unit Samapta, dan Ruangan Unit Reskrim.

Kegiatan kunjungan kerja ini diakhiri pada pukul 11.50 WIB dengan situasi yang aman, lancar, dan terkendali. Kapolres Siak bersama rombongan meninggalkan Mako Polsek Bungaraya, setelah memastikan kesiapan Polsek Bungaraya dalam melaksanakan tugas-tugas yang dihadapi ke depan.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Polsek Bungaraya dapat semakin meningkatkan pelayanan yang prima kepada masyarakat serta mendukung program ketahanan pangan yang menjadi prioritas Polri,” tutup Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra.

 

Editor : juminawati